Bawang Bisa Bantu Cegah Diabetes

img
Mungkin bagi sebagian orang, bawang bukanlah makanan favorit mereka. Namun, bagi Anda yang ingin terhindar dari masalah obesitas dan diabetes, bawang merupakan makanan yang wajib dikonsumsi.

Seperti yang dikutip dari Times of India, ilmuwan Biomedical di University of Southern Queensland mengungkapkan bahwa bawang memiliki peran penting untuk mengatur berat badan. Selain itu, jenis bawang apa saja (bombay, merah dan putih) juga bisa bantu Anda mencegah diabetes dan kurangi tekanan darah.

Para ilmuwan melakukan penelitian dengan melihat pengaruh ekstrak bawang dengan lemak yang dimiliki tikus percobaan. Hasilnya, ditemukan bahwa tekanan darah, masalah glukosa dan kerusakan hati dapat terobati dengan konsumsi bawang secara teratur.

Selain bisa menurunkan berat badan dan mengurangi tekanan darah, bawang juga memiliki manfaat lain bagi kesehatan tubuh. WHO (World Health Organization) mengakui bahwa bawang baik untuk pengobatan nafsu makan yang buruk dan mencegah aterosklerosis (radang pembuluh darah). Selain itu, bawang juga diklaim membantu pengobatan batuk, pilek, asma dan bronkitis.

sumber:http://www.wolipop.com/read/2011/04/20/181000/1622248/1135/bawang-bisa-bantu-cegah-diabetes

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...