4 Faktor Paling Umum Kandasnya Hubungan Asmara

img 
Hubungan asmara memang tidak selalu berjalan mulus. Di tengah-tengah perjalanan cinta kemungkinan terjadi hambatan pasti ada, hingga harus memutuskan untuk mengakhiri hubungan.

Tapi, sebenarnya apa penyebab seseorang memutuskan kekasihnya? Seperti dikutip dari SheKnows, berikut ini empat faktor paling umum putusnya hubungan asmara.

Selingkuh
Perselingkuhan menjadi faktor utama seseorang memutuskan hubungan. Tentu tidak ada orang yang mau 'diduakan'. Kalaupun salah satu pihak bisa memaafkan, tetap saja tidak bisa sepenuhnya percaya lagi dan inilah yang sering menjadi faktor pertengkaran dan pada akhirnya memutuskan hubungan asmara.

Ketidakcocokan
Kedengarannya klise, tapi ketidakcocokan dalam hubungan asmara merupakan faktor besar yang memang sulit untuk disatukan jika tidak bisa saling berkompromi. Pada dasarnya setiap manusia memiliki perbedaan karakteristik. Ada orang yang bisa menerima pasangannya apa adanya, ada juga yang tidak bisa dan menjadikan perbedaan sebuah masalah.

Hilangnya Perasaan Cinta
Semua orang bisa berubah, termasuk Anda dan pasangan. Jika di awal pacaran Anda atau pun pasangan saling memuja dan mencintai satu sama lain, tidak menutup kemungkinan di tengah hubungan perasaan cinta itu memudar. Hilangnya perasan cinta bisa disebabkan karena banyak hal, misalkan saja di awal pacaran Anda atau pun dia hanya memiliki ketertarikan sesaat atau cinta sesaat. Bisa juga disebabkan karena telah mencintai orang lain dan bosan.

Hubungan Jarak Jauh
Tidak ada yang lebih sempurna jika memiliki hubungan yang bisa rutin bertemu dan berkomunikasi. Itulah sebabnya kisah hubungan asmara jarak jauh atau long distance relationship (LDR) jarang berhasil. LDR bisa membuat hubungan asmara menjadi goyah, penuh dengan kecurigaan dan merasa tidak nyata karena kondisi pacaran yang berjauhan.

sumber:http://www.wolipop.com/read/2011/09/16/120102/1723944/852/4-faktor-paling-umum-kandasnya-hubungan-asmara

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...