5 Faktor Fisik yang Buat Pria Dijauhi Wanita

img 
Hal-hal tertentu bisa membuat wanita cepat tertarik pada pria dan tergerak untuk mengenalnya lebih dekat. Tapi ada pula yang bisa membuat rasa suka itu hilang dalam sekejap, terutama dari segi fisik.

Dalam konteks ini, fisik tidak dilihat dari tampan atau tidak; proporsional atau tidak tubuh pria. Tapi dari caranya menjaga kebersihan dan merawat diri. Berikut ini lima faktor fisik yang buat wanita menjauh dari pria.

1. Bau Mulut
Pria yang bau mulut bisa membuat wanita jijik, karena itu menandakan ia malas merawat diri dan jorok. Konsumsi alkohol, merokok dan gangguan pencernaan merupakan beberapa faktor penyebab timbulnya bau mulut yang dialami sekitar 50-65% pria. Selain itu, kesehatan gigi dan mulut yang buruk bisa menurunkan kemampuan seksual pria (disfungsi ereksi-red). Dikutip dari Health, penyakit pada gusi meningkatkan peradangan pada hampir seluruh bagian tubuh. Saat peradangan pada tubuh meningkat, otomatis juga mengganggu kondisi kesehatan, misalnya penyakit jantung. Komplikasi penyakit jantung, obesitas dan diabetes menyebabkan penis tidak berfungsi dengan semestinya.

2. Kulit Berminyak
Pria cenderung memiliki kadar minyak pada kulit lebih tinggi daripada wanita. Tapi pria yang membiarkan wajahnya beminyak dan terlalu mengkilap, bisa membuat wanita ill-feel. Wanita akan enggan menyentuh atau mencium wajah pria yang berminyak karena akan terasa lengket dan bisa membuat debu atau kotoran berpindah ke wajahnya. Sabun wajah khusus pria dan face paper bisa bantu membuat wajah bebas kilap.

3. Kaki Berbau
Banyak pria yang malas merawat kaki dan tidak mengganti sepatu atau kaus kaki hingga berminggu-minggu. Kebiasaan buruk ini akan membuat kaki terlihat kotor, kering, kapalan dan pecah-pecah. Belum lagi bau menyengat karena kuman dan bakteri yang bersarang di sela-sela jari kaki. Setampan atau sekeren apapun penampilan pria, jika tidak bisa menjaga kebersihan tubuhnya bisa membuat wanita menjauh.

4. Tangan yang Kasar
Wanita tidak mengharapkan para pria rajin manikur agar tangannya sehalus sutera. Tapi ketika kulitnya bersentuhan dengan telapak tangan yang kasar dan keras, akan membuat wanita merasa tak nyaman berpegangan tangan. Belum lagi jika kukunya panjang dan hitam, mencirikan ia pria yang tidak bisa merawat diri. Jika merawat diri sendiri saja tak bisa, bagaimana memperhatikan orang lain?

5. Bau Badan
Tidak ada yang akan betah dekat berlama-lama dengan orang yang bau badan. Meskipun hal ini berlaku pada pria maupun wanita, tapi umumnya lebih banyak pria yang tidak memperhatikan masalah yang satu ini. Pria yang bau badan dan tampak tidak terawat akan membuat wanita hilang ketertarikan.

sumber:http://www.wolipop.com/read/2011/11/17/180216/1769669/852/5-faktor-fisik-yang-buat-pria-dijauhi-wanita

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...