Naksir Sahabat Sendiri? Jawab 3 Pertanyaan Ini untuk Yakinkan Perasaan

img
Persahabatan antara pria dan wanita seringkali membuat salah satu pihak jatuh cinta. Apa Anda sedang merasakannya? Yakin benar-benar suka dengan sahabat sendiri? Anda perlu memastikan perasaan itu benar-benar cinta, bukan karena merasa nyaman atau pelarian pasca putus dari kekasih. Sebelum mengutarakannya secara langsung, sebaiknya jawab tiga pertanyaan ini untuk yakinkan perasaan Anda bahwa ini memang rasa cinta bukan perasaan kesepian atau hanya nyaman.

Menurut psikolog klinis dewasa Wulan Ayu Ramadhani, M. Psi, rasa nyaman hanya salah satu komponen dari cinta. "Jadi nyaman itu hanya komponen saja, dalam relationship sangat bagus kalau ada hubungan persahabatannya tapi menjalin hubungan (pacaran) tidak cukup hanya itu, butuh komitmen," tutur Wulan saat berbincang dengan wolipop di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (10/9/2013).

Untuk meyakinkan diri sendiri mengenai perasaan terhadap sahabat, coba jawab tiga pertanyaan ini:

1. Apa benar ingin memiliki komitmen lebih dengan sahabat?
Coba tanyakan ke diri Anda apa benar ingin memiliki komitmen lebih dengan sahabat? Jika jawabannya masih ragu-ragu mungkin Anda memang memiliki keraguan dengan perasaan tersebut. Wulan menuturkan bahwa sebuah hubungan tidak hanya dilandasi oleh kedekatan atau intimate saja tapi juga passion serta komitmen.

"Nah sekarang pertanyaannya yakinkan dulu ini benar cinta atau hanya nyaman saja? Kalau intimacy saja, kemungkinan saat itu yang dibutuhkan hanya sahabat (bukan kekasih)," ujar wanita lulusan Fakultas Psikologi Universitas Indonesia itu.

2. Kenapa baru merasa cinta akhir-akhir ini? Tidak waktu pertama kali bertemu?
Tanyakan pada diri sendiri kenapa baru merasa cinta akhir-akhir ini? Apa memang sayang atau hanya perasaan pelampiasan setelah putus dari kekasih atau sudah lama tidak punya pacar? Ini perlu diyakinkan. Jangan sampai persahabatan rusak hanya karena rasa egois Anda.

"Yang kedua tanyakan kenapa sekarang, kenapa waktu pertama dekat nggak tertarik? Apakah saat ini merasa sayang? Make sure dulu. Sebenarnya kita memang tidak bisa menjelaskan mengapa kita jatuh cinta tapi kita bisa tahu apa sih yang sebenarnya kita mau dari hubungan ini," jelas wanita 29 tahun itu.

3. Jika ditawari banyak pilihan pria, tetapkah memilih sahabat Anda?
Anda juga perlu meyakinkan diri sendiri, jika ditawari banyak pilihan pria apa tetap memilih sahabat? Jangan sampai sahabat hanya menjadi pelarian sementara. "Untuk make sure cinta apa nggak coba membuka diri untuk banyak orang, apa dengan banyak pilihan lo tetap milih sahabat? Jangan sampai hanya karena nggak ada orang lain (akhirnya memilih sahabat). Itu berarti kesepian," tutup Wulan.


sumber:http://wolipop.detik.com/read/2013/09/13/090243/2357666/852/naksir-sahabat-sendiri-jawab-3-pertanyaan-ini-untuk-yakinkan-perasaan

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...